Sehabis baca ini, saya jadi mengingat-ingat kembali beberapa lagu dorama yang pernah saya dengar, dan salah satu yang teringat adalah ini.
Yamashita Tatsuro – Hitomi no Naka no Rainbow (OST Juvenile).
Film dibuat 2000, saya tonton di SCTV jam 1-3 pagi hari lupa bulan lupa tahun 2003 di Malang, waktu berlibur sebelum masuk kuliah S1. Dan sekarang tahun 2009 dan saya di Singapore gagal ke Jepang, bergelut dengan deadline dan deadline.
Dan kalau inget umur yang sudah 21 ini bawaannya mellow melulu. Waktu berjalan cepat sekali. Ga kerasa sudah 6 tahun sejak nonton film itu. Bintang filmnya yang dulu masih kecil-kecil, sekarang udah gedhe-gedhe. Seumuran aku sih.
Ah, kangen jaman dulu. Kayanya sebentar lagi umur 77 terus mati.
BTW, arti judul postingan adalah “masa muda yang jauh”, ga tahu maksudnya apa. Diambil dari lirik soundtrack film tersebut. Bang Ando bisa bantu?
Recent Comments